Ketua TP PKK Kabupaten Pelalawan Hadiri Pelantikan TP PKK Kelurahan/ Desa Se-Kecamatan Ukui                                              

You are currently viewing Ketua TP PKK Kabupaten Pelalawan Hadiri Pelantikan TP PKK Kelurahan/ Desa Se-Kecamatan Ukui                                              

Ukui, Mediacenter – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Pelalawan Sella Pitaloka, S.A.P diwakili oleh Ketua II Ibu Teti Hariati Mukhlis didampingi Camat Ukui Joko Hadi Syaifudin Zuhri, S.K.M menghadiri Pelantikan TP PKK Kelurahan/ Desa se-Kecamatan Ukui bertempat di Balai Desa Trimulya Jaya Kecamatan Ukui, Rabu (27/07/2022).

Di awal acara Ketua TP PKK Kecamatan Ukui, Ir. D. Esti Rahayu, menyampaikan  selamat datang kepada Ketua TP PKK Kabupaten Pelalawan beserta rombongan yang telah berkenan hadir pada kegiatan pelantikan TP PKK Kelurahan/ Desa se-Kecamatan Ukui.

Esti mambahkan selaku TP PKK Kecamatan Ukui selalu mendukung program-program pemerintah, seperti saat ini pemerintah sedang giat-giatnya mencegah supaya tidak terjadi stunting. Oleh karena itu kita berusaha bena-benar memantau perkembangan tumbuh kembang balita yang ada di desa masing-masing, mulai dari masa kehamilan, melahirkan hingga masa menyusui. Kita berharap kedepan di Kabupaten Pelalawan tidak ada lagi masalah Stunting.

Sementara itu Ketua TP PKK Kabupaten Pelalawan, Sella Pitaloka, S.A.P dalam sambutannya yang dibacakan oleh Ketua II menyampaikan permohonan maaf dan ucapan selamat kepada Ketua TP PKK Kelurahan dan Desa yang baru saja dilantik semoga dapat menjalankan amanah yang telah diembankan dengan sebaik-baiknya.

“Untuk mewujudkan pembangunan melalui 10 program kerja PKK, karena hanya PKK lah yang mempunyai jenjang sampai ketingkat warga. Menteri Dalam Negeri selaku Pembina PKK Pusat menyampaikan apresiasi dan bangga terhadap PKK karena mempunyai data akurat yang diperoleh dari dasawisma.” ujar Teti setelah menyematkan pin PKK kepada TP PKK yang baru saja dilantik oleh Ketua PKK Kecamatan Ukui.

“Masalah penting yang menjadi bagian tanggung jawab PKK saat ini adalah masalah stuntig. Di tahun 2022 di Kabupaten Pelalawan terdapat 13 desa di 5 kecamatan yang menjadi lokus stunting, yaitu Kecamatan Pelalawan, Kecamatan Langgam, Kecamatan Kerumutan, Kecamatan Bunut dan Kecamatan Kuala Kampar.” tambah Teti.

Di akhir sambutannya Katua TP PKK Kabupaten Pelalawan mengajak seluruh kader PKK agar bersama-sama menjalankan tugas yang telah dipercayakan. Karena masalah stuting ini tidak terlepas dari kerjasama TP PKK, baik tingkat kabupaten, kecamatan, kelurahan, dan desa, serta tidak terlepas dari peran serta OPD terkait dan dukungan dari Bupati Pelalawan selaku Ketua Pembina.. (MC Pelalawan/erhas/indra)