Laksanakan Maghrib Mengaji Bersama Masyarakat, Bupati Zukri Sampaikan Pemimpin Harus Menjadi Contoh Dan Tauladan Bagi Masyarakatnya

You are currently viewing Laksanakan Maghrib Mengaji Bersama Masyarakat, Bupati Zukri Sampaikan Pemimpin Harus Menjadi Contoh Dan Tauladan Bagi Masyarakatnya

Ukui, Mediacenter- Bertempat di Masjid Jami’ Al-Muslimun, Kelurahan Ukui, Kecamatan Ukui, Bupati Pelalawan H. Zukri, SE didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pelalawan Faisal, S. STP melaksanakan kegiatan program maghrib mengaji, Rabu (18/09/2024). Kegiatan ini diawali dengan sholat maghrib berjamaah, dilanjutkan dengan membaca dan khatam Al-Quran serta melaksanakan sholat Isya berjamaah.

Dalam sambutannya Bupati Pelalawan H. Zukri, SE menyampaikan rasa syukurnya karena bisa berkumpul di rumah Allah SWT dan melaksanakan sholat berjamaah dengan masyarakat.
“Ini adalah nikmat Allah yang luar biasa yang tidak bisa dihitung dan dinilai dengan harta, karena tidak semua orang bisa mendapatkan nikmat seperti ini, banyak orang yang punya jabatan tinggi dan harta yang banyak namun belum tentu sempat ke Masjid untuk sholat berjamaah. Tapi kita dipilih oleh Allah untuk bisa datang ke masjid melakukan sholat magrib, baca Al-Qur’an dan sholat isya secara berjamaah.” Ujarnya.

Bupati juga menyampaikan bahwa ini merupakan masjid yang ke 45 yang dikunjungi untuk sholat magrib berjamaah sekaligus membaca Al-Qur’an dalam rangka pelaksanaan program Maghrib mengaji.
“Saya berkeliling mengajak orang untuk melakukan kegiatan magrib mengaji, karena memang seorang pemimpin harus menjadi contoh bagi masyarakatnya. Maka para Camat dan Lurah diwajibkan untuk berkeliling melakukan kegiatan magrib mengaji minimal seminggu sekali. Manfaat dari kegiatan maghrib mengaji ini sangat banyak, selain meningkatkan Ibadah kepada Allah SWT, dapat menjalin hubungan silaturahmi kepada masyarakat, kita juga bisa berdiskusi dan berbagi informasi tentang permasalahan yang ada di dalam masyarakat. Selain itu, dengan melaksanakan magrib mengaji bersama, maka akan terbentuk kebiasaan baru yang baik di tengah masyarakat, sehingga nantinya akan terbentuk perilaku masyarakat yang baik pula. Jelas Bupati.

Pada kesempatan tersebut Bupati juga menyampaikan berbagai program Pemerintah Kabupaten Pelalawan, seperti program santunan dan insentif bagi anak-anak yatim, lansia, Imam dan gharim masjid, guru ngaji, program Klik Pelalawan, serta program berobat gratis cukup dengan menggunakan KTP Kabupaten Pelalawan. Bupati juga menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat yang kurang mampu dan bantuan Al-Qur’an kepada pengurus masjid Jami’ Al-Muslimun, Kelurahan Ukui.(MC.Pelalawan/erhas).