Laksanakan Kegiatan Magrib Mengaji Bersama Masyarakat Sorek, Bupati Pelalawan Ajak Masyarakat Hidup Rukun dan Tolong Menolong

You are currently viewing Laksanakan Kegiatan Magrib Mengaji Bersama Masyarakat Sorek, Bupati Pelalawan Ajak Masyarakat Hidup Rukun dan Tolong Menolong

Pangkalan Kuras, Mediacenter-Bupati Pelalawan H. Zukri, SE hadir bersama masyarakat Pangakalan Kuras untuk melaksanakan kegiatan magrib mengaji tepatnya di Masjid As Syuhada Sorek Satu, Pangkalan Kuras, Minggu (28/7/2024).

Dalam sambutannya Bupati Pelalawan H. Zukri meminta camat dan lurah untuk berkeliling ke masjid-masjid dalam menggalakkan program magrib mengaji ini.
“Alhamdulillah hari ini saya senang berkumpul bersama masyarakat di Masjid As Syuhada dalam rangka pelaksanaan kegiatan magrib mengaji dan dilanjutkan dengan Khatam Al-Quran. Kegiatan magrib mengaji ini harus terus kita lakukan dan saya minta kepada camat dan lurah untuk keliling dari masjid ke masjid untuk melaksanakan magrib mengaji, agar ini menjadi kebiasaan, sehingga nanti kita menjalaninya tidak berat.” Harap Bupati.

Bupati juga menyampaikan bahwa kegiatan magrib mengaji ini juga bisa mendekatkan masyarakat dan pemerintah, karena camat dan lurah bisa hadir bersama masyarakat di mesjid. Masyarakat bisa menyampaikan keluh kesah dan kendalanya kepada Camat dan lurah, sehingga lurah dan camat bisa tau apa yang dialami oleh masyarakatnya.
“Saat ini Pemerintah Kabupaten Pelalawan memiliki beberapa program prioritas diantaranya santun bagi anak yatim yang saat ini telah mencapai lebih dari 5.300 anak yatim diberikan setiap bulannya, santunan kepada lansia, janda tua, imam masjid serta program berobat gratis hanya menggunakan KTP Pelalawan. Maka dengan hadirnya Camat dan lurah di tengah-tengah masyarakat di saat pelaksanaan maghrib mengaji, seluruh program tersebut bisa tersampaikan kepada masyarakat. Jika ada masyarakat yang masih belum mendapatkan santunan maka masyarakat tersebut bisa menyampaikan langsung kepada Camat maupun lurahnya, agar jangan sampai ada masyarakat yang seharusnya mendapatkan bantuan tapi ternyata tidak tersentuh oleh pemerintah.” Jelas Bupati.

Bupati Zukri juga menyampaikan bahwa masyarakat saat ini telah dimudahkan Dengan hadirnya aplikasi Klik Pelalawan.
“Saat ini masyarakat pelalawan tidak perlu datang jauh-jauh ke Kerinci untuk melakukan pengurusan administrasi kependudukan. Masyarakat cukup mengakses aplikasi Klik Pelalawan dan menyampaikan keinginan tersebut melalui aplikasi tersebut, maka mobil Disdukcapil keliling akan hadir sampai ke desa untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Begitu juga jika ada jalan rusak, masyakarat juga bisa menyampaikan keluhan tersebut melalui aplikasi ini.” Tutur Bupati.

Bupati Pelalawan juga menyampaikan bahwa melalui kegiatan magrib mengaji ini selain mendekatkan diri kepada Allah SWT juga dapat mendekatkan diri kepada sesama.
“Dengan melaksanakan magrib mengaji, kita akan semakin cinta kepada Al Qur’an dan dekat kepada Allah, maka insyaAllah kita juga akan cinta kepada sesama manusia. Maka hiduplah saling tolong menolong dengan sesama tanpa memandang perbedaan suku, ras dan agama, karena kita semua sama di mata Allah SWT. Mari hidup rukun dan banyaklah berbuat kebaikan bagi orang lain, karena percayalah setiap kebaikan yang kita lakukan akan Allah balas juga dengan kebaikan untuk kita.” Tutup Bupati.(MC.Pelalawan).