Tinjau TPS, Zukri : Jangan Ada Yang Golput

You are currently viewing Tinjau TPS, Zukri : Jangan Ada Yang Golput

Pelalawan, Mediacenter – Usai menggunakan hak suaranya, Bupati Pelalawan H. Zukri bersama Forkompimda Pelalawan berkeliling untuk meninjau pelaksanaan Pemilu di beberapa TPS yang ada di Pangkalan Kerinci, Rabu (14/2/2024).

Adapun lokasi TPS yang dikunjungi Bupati Zukri beserta rombongan di Kota Pangkalan Kerinci adalah TPS yang terletak di Rukan Akasia, Mess Pemda, Jalan Pelita, Jalan Sejahtera, Jalan Melur, dan terakhir  Simpang Kualo.

Walau dalam kondisi hujan perjalanan rombongan Bupati menuju lokasi TPS  tidaklah mengalami kendala apapun. Terpantau Bupati Zukri menyapa ramah masyarakat yang berada di TPS dan sesekali melakukan perbincangan dengan warga yang berada di sekitar TPS.

Saat melakukan kunjungan Zukri menyampaikan harapannya agar masyarakat dapat berpartisipasi untuk memberikan hak suaranya demi menentukan pemimpin di masa depan.

“Alhamdulillah kami telah mengunjungi beberapa TPS untuk memastikan pemilu dapat berjalan aman dan lancar. Saya juga mengajak seluruh masyarakat, mari kita sebagai warga negara Indonesia yang baik untuk menggunakan hak pilih kita demi menentukan pemimpin kita di masa depan. Jangan sampai golput dan tetap jaga kondusifitas untuk Indonesia yang lebih baik.” ucapnya. (MC.Pelalawan)